PPK KECAMATAN DUA KOTO HEBAT.....
Kabarharianindonesia com Pasaman
Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil merupakan syarat mutlak untuk mewujudkan terpilihnya pemimpin yang berkualitas, dapat dipercaya, dan dapat menjalankan fungsi pemerintahan secara optimal.
Salah satu proses dalam suksesnya Pilkada adalah dilaksanakannya sosialisasi, hal ini dilakukan oleh Panitia pemilihan kecamatan (PPK) kecamatan Dua koto kabupaten Pasaman di Aula kantor camat Dua Koto 8/07/2024.
Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh camat Dua Koto atau yang mewakili sekcam NAWERI S.Pd .Babinsa kecamatan Dua Koto bapak YUZETRI,perwakilan Forkopinca, perwakilan ormas,media massa, dan unsur pimpinan kemasyarakatan.
Dalam kegiatan ini langsung di buka oleh ketua PPK kecamatan Dua koto Khairul Fattah A.md mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi kepada PPK yang telah melaksanakan kegiatan sosialisasi tersebut, dalam upaya memberikan pemahaman informasi dan hal lainnya berkenaan dengan Pilkada serentan tahun 2024, sehingga kepada seluruh peserta mendapatkan pembelajaran dan memperoleh pengetahuan serta informasi penting mengenai tahapan Pilkada.
Pelaksanaan perhelatan pilkada memerlukan tanggung jawab dan perhatian seluruh lapisan masyarakat untuk mengawal dan menjaga proses demokrasi yang sedang berjalan.
Menurut bapak Nawawi S.pd dalam sambutan menyampaikan sosialisasi ini sangat penting dilakukan sebagai upaya meningkatkan partisipasi pemilih yang cenderung turun jika dibandingkan dengan penyelenggaraan pemilu. Untuk itu diperlukan peran serta seluruh aparatur pemerintah, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan organisasi kemasyarakatan lainnya untuk dapat menyampaikan informasi dan memberikan wawasan kepada masyarakat agar ikut hadir ke TPS" dalam penyampaiannya....
“Bagi seluruh peserta, mudah-mudahan melalui kegiatan yang dilaksanakan ini, bisa memberikan pemahaman kepada kita semua tentang pentingnya penyelenggaraan pemilihan serta hak suara kita dalam pelaksanaan pemungutan suara saat pilkasa nantinya.” Pesan sekcam Dua koto
Penulis: tanjung
Editor: redaksi wwwkabarharianindonesia com
Social Header